Selasa, 11 Desember 2018

Seni Budaya Bali

SENI TRADISI DI BALI
      
TARI BARIS GEDE

Hasil gambar untuk tari baris gede
Sumber : Bali media info : Baris Gede

Tari Baris Gede merupakan salah satu dari berbagai jenis tarian baris yang ada di Bali. Tarian ini biasa dipentaskan saat adanya dipentaskan di pura-pura. Tarian ini juga hampir tersebar di seluruh daerah di Bali. Tari Baris Gede upacara di pura dan menjadi salah satu bagian pelengkap dari upacara.Tari Baris Gede masuk dalam kategori tari sakral yang diperkirakan telah ada sejak abad ke-8, namun sayang hingga kini tidak Peneliti Tari dari Institut Seni Indonesia (ISI), Denpasar Prof Wayan Dibia, di Denpasar,  menuturkan tari Baris Gede merupakan jenis kelompok baris massal yang dapat dipentaskan dalam berbagai versi. Dimana tarian sakral ini ditarikan secara berkelompok dalam jumlah diketahui siapa penciptanya.

"Ada yang satu kelompok delapan penari, bahkan ada sampai 40 penari , ada yang diikat dengan simbul-simbul tertentu, misalnya ditarikan oleh 9 orang karena menggambarkan arah mata angin, senjata-senjatanya itu adalah senjata nawa sanga," kata Prof Wayan Dibia. Menurut Dibia, senjata yang biasanya dipakai dalam Baris Gede juga beragam, dimana ada yang menggunakan tombak, cakra atau tamiang (tameng). Hal ini karena Baris Gede menggambarkan Widiadara (pengawal) yang mengiringi para dewa atau menyambut kedatangan para dewa. Namun di sisi lain Baris Gede ini juga diartikan sebagai tarian prajurit perang.
Dalam pementasannya masing-masing penari membawa senjata seperti tombak, cakra ataupun tameng kemudian mereka melakonkan perang tanding, karena mereka melambangkan prajurit pengawal yang menyambut serta mengiringi kedatangan para dewa yang turun ke bumi.

 
Tari Baris Gede ini sendiri sudah ada sejak abad ke-8 tergolong sudah cukup tua, masih digali infomasinya siapa sebenarnya yang menciptakannya. Tarian diyakini tidak akan lekang oleh jaman karena difungsikan untuk kebutuhan upacara agama. Tari baris jenis ini dibawakan secara kelompok oleh delapan sampai 40 orang, dengan berbagai pernak-perik pelengkap berupa senjata tradisional yang bervariasi tergantung asal daerah dari setiap tarian. Baris Gede sebagai tarian skral biasanya dipentaskan oleh sepuluh penari atau lebih mengenakan pakaian perang yang anggun membawa senjata tombak, pedang, perisai. Mereka menari dalam barisan dengan posisi agresif sebelum mereka melakonkan perang tanding satu sama lain. Gerak-gerak dalam tari baris menceritakan ketangguhan para prajurit Bali di masa lalu.


Penulis : I Gusti Ngurah Putu Arya Sentosa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Seni Budaya Bali

SENI TRADISI DI BALI         TARI BARIS GEDE Sumber : Bali media info : Baris Gede Tari Baris Gede merupakan salah sat...